CE81B EvDo Rev B modem
Sebenarnya sudah lama saya tidak pernah mengandalkan sebuah modem USB plug in untuk menjadi partner notebook mengakses internet. Pertama hal ini karena mobilitas sehari-hari saya yang terbatas, hanya di di rumah dan ditempat kerja, dimana keduanya sudah dilengkapi dengan internet via wifi. Kedua, untuk bepergian dan meringkas banyak alat, saya banyak mengandalkan tethering ke smartphone android saja untuk menjadikan laptop saya bisa mengakses internet data.
Tapi terkadang terbersit untuk mencoba koneksi dari jaringan yang lebih cepat, dan jaringan CDMA EvDo rev B sepertinya sangat menarik untuk dicoba, karena secara teknologi dan teoritis, bisa mengakses kecepatan internet data upto 14.7Mbps.
Sebagai pengantar untuk mengakses jaringan ini , modem smartfren CE81B menjadi pilihan, karena selain mendukung koneksi EvDo Rev B, harganya yang paling terjangkau, hanya 399.000, dan boleh dibilang sangat murah. Apalagi bagi mereka yang sejak awal mula perkembangan 3G di tanah air, sudah mulai mencoba mengaksesnya dengan membeli modem yang harganya kebanyakan diatas 2juta rupiah.
Sebenarnya sebelum seri CE81B ini keluar, Smartfren sudah mengeluarkan 2 buah modem plug n play lain, yaitu AC2791 dan EC306-2, yang keduanya di banderol dengan harga 699rb. Meluasnya implementasi jaringan EvDo Rev B smartfren , memang langkah bagus untuk mengeluarkan modem dengan harga lebih terjangkau.
Seperti biasa, kebanyakan modem plug n play, tidak memerlukan lagi driver terpisah untuk membantu penginstallannya di notebook atau pc, cukup colokkan ke USB maka aplikasi tools untuk berkoneksi internet langsung ditawarkan untuk di intall. Pada bodynya selain ditulis smartfren juga tertela logo google chrome, ini menyiratkan modem ini memiliki kerjasama dengan google, kemungkinan mendukung browser dari google yang kita kenal dengan nama Chrome browser.
Setelah semua terinstall , maka akan ada aplikasi Smarfren Connex , untuk membantu mengontrol modem melakukan tugasnya, melihat log, kekuatan sinyal dll.
Pada paketnya sudah diberikan sebuah nomer RUIM smartfren dengan bonus internet 2 giga di dalamnya. Selain bisa menjadi modem, didalamnya disediakan slot untuk menyimpan micro sd. Kemudian koneksi dan pemutusan koneksi semua dikontrol dari aplikasi Smartfren Connex yang terinstal, bahkan bisa juga untuk melakukan sms.
Selain mendukung PC/notebook berbasis Windows, modem ini juga cocok digunakan diperangkat mac, sudah mendukung OS Leopard, Snow Leopard dan Lion.
Semuanya serba simple , hanya plug and play, dan menginstall aplikasi, nanti terlihat di aplikasi tersebut apakah kita tercover jaringan EvDo Rev B, dengan tanda bar berwarna hijau di koneksi RevB nya.
Bagus juga untuk melengkapi kebutuhan akan koneksi data, smartfren selain menyediakan modem yang sesuai juga membuat paket khusus. Biasanya kita terbiasa menyamakan paket untuk internet modem dan internet di smartphone. Bedanya adalah kebanyakan kita tidak memerlukan jalur voice untuk menelepon di modem. Untuk itu diperkenalkan juga Connex EVO sebagai sebuah paket internet khusus untuk modem. Benefitnya semua pulsa yang kita masukkan, akan diubah menjadi paket data.
Untuk mereka yang membutuhkan kapasitas batas usage internet, EVO Connex ini menjadi pilihan yang menarik karena beberapa benefitnya.
Misalnya kita membeli paket 50rb rupiah, maka selain mendapatkan 2 giga kuota selama sebulan, kita akan mendapatkan 50% kuota data yang berlaku selama 7 hari. Dalam contoh disini dengan membeli paket 2 giga, maka akan turun 1 giga bonus data yang bisa dipakai selama 7 hari. Setelah 1 giga tersebut habis, maka kita baru memakai paket data yang kita beli , sebesar 2 giga. Total mudahnya, kita menjadi memiliki 3 giga paket data untuk pembelian paket seharga 50rb rupiah yang berlaku dalam 1 bulan. Untuk mengetahui lebih jauh paket Connex Evo ini klik http://www.smartfren.com/data/evo.html
Untuk mereka yang sering bepergian dan mau menjadikan modem ini sebagai hotspot, bisa dengan menambahkan portable wifi router seperti TP-Link ini. http://www.tp-link.com/en/products/details/?model=TL-MR3020
Untuk memastikan apakah daerah kita tercoverage oleh jaringan Rev B, kita bisa melihatnya disini: http://smartfren.com/data/jangkauansf.php
Untuk spesifikasi lebih lengkap tentang modem Smartfren EvDo Rev B CE81B ini , bisa dengan melihat langsung di situsnya: http://www.smartfren.com/data/ce81b.html
Siang, Gan!
Aku mau kasihtau kalau ada broken link di postingan agan yang ini, yang ke paket internet Evo itu ๐
Supaya lebih update dan bermanfaat, kalau berkenan, bisa diganti dengan link yang baru:
http://www.smartfren.com/ina/connex-evo/
Semoga membantu ๐
Misi gan, mau kasih tau ada link mati di postingan agan yang connex evo sama modemnya. setau ane udah pindah soalnye, ini ane cantumin dimari yaa
http://www.smartfren.com/ina/connex-evo/
http://www.smartfren.com/ina/ce81b/
mungkin bisa diganti supaya lebih update dan bermanfaat ๐